Jumat, 16 Januari 2009

Angin Segar Bagi Katekis

Para pembaca budiman. Katekis berasal dari Kata "Katekese". Lebih mudahnya, saya mengartikan Katekese sebagai ajaran iman atau Pendidikan Iman (dalam tulisan ini, dan seluruh tulisan yang akan datang dalam blog anginsegarkatekis, yang dimaksud dengan Katekese adalah Ajaran Iman Katolik atau Pendidikan Iman Katolik).

Jika Katekese dimengerti sebagai Pendidikan Iman Katolik, maka Katekis adalah orang yang mengajar tentang ajaran iman atau pendidikan iman katolik. Tugas mereka tidak lain dan tidak bukan yakni mengajarkan secara gamblang seluas segala kenyataan perihal imanKatolik

Cakupan ajaran itu antara lain:
  1. Teologi
  2. Kristologi
  3. Mariologi
  4. Eklesiologi
Dalam blog ini, saya akan berupaya menjelaskan perihal ajaran iman katolik atas dasar tuntutan tugas karena pembaptisan katolik: menjadi nabi, imam, dan raja. Bagi saya, upaya ini merupakan angin segar. Sekurang-kurangnya, di tengah alam maya yang begitu luas dengan arus pengetahuan yang demikian deras, blog ini ikut menyumbangkan pemikiran dan pengetahuan. Ya ... tidak banyak orang memiliki perhatian dengan propaganda fidei ini.

Bagaimanapun, blog ini merupakan milik semua saja yang beritikad baik membagikan pengetahuan tentang iman katolik, agar banyak orang mengetahuinya, dan dengan demikian memahami, menilai secara obyektif, dan mencintai ajaran iman itu sendiri.


Mohon restu dari kaum hierarki...

1 komentar:

  1. Selamat atas munculnya blog ini... saya sangat senang berkunjung ke sini. Semoga Pak Katekis Nicho RR tetap sukses mewartakan ajara iman katolik.

    Maju terus bro... Salam Persaudaraan

    BalasHapus